TAMAPAN
Manfaatkan Tabungan Masa Depan sebagai salah satu fasilitas untuk menabung sesuai kebutuhan Anda dengan berbagai macam keuntungan dan kemudahan dalam bertransaksi.
Keuntungan
- Transaksi aman, nyaman dan mudah.
Syarat
- Pengisian form aplikasi pembukaan rekening tabungan.
-
Bagi Nasabah perorangan :
- WNI: Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) atau Paspor; dan
- WNA: Kartu Izin Menetap Sementara (KITAS) atau Kartu Izin Tinggal Tetap (KITAP)
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), bagi Nasabah yang belum memiliki NPWP wajib mengisi Surat Pernyataan tidak memiliki NPWP
- Nomor NPWP diperuntukkan untuk Debitur dan Deposan.
- Surat Keterangan Domisili dari RT/RW atau Kelurahan/Kecamatan untuk eKTP luar Kota Batam.
- Untuk pembukaan rekening QQ nasabah < 17 tahun Surat Keterangan Sekolah dan NPWP tidak diperlukan.
-
Bagi Nasabah Non-Perorangan :
- Akte Pendirian Perusahaan beserta perubahannya
- SIUP, TDP, NIB dan NPWP Perusahaan;
- Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) dari pengurus badan atau lembaga; dan
- Wajib menunjuk pihak-pihak yang berwenang melakukan penarikan dana dan menyerahkan kepada Bank contoh spesimen tanda tangan pihak berwenang tersebut beserta kewenangannya.
Ketentuan
- Setoran awal sebesar Rp 50.000,- (Lima puluh ribu rupiah).
- Saldo minimal dalam rekening (setelah penarikan) Rp 50.000,- (Lima puluh ribu rupiah).
- Suku bunga simpanan dibuat dengan SK Terpisah.
- Biaya administrasi per bulan sebesar Rp 2.500,- (Dua ribu lima ratus rupiah).
- Biaya pergantian buku tabungan rusak sebesar Rp 60.000,- (Enam puluh ribu rupiah) dan pergantian buku tabungan hilang sebesar Rp 85.000,- (Delapan puluh lima ribu rupiah) terdiri dari biaya materai Rp 10.000,- (Sepuluh ribu rupiah), biaya Surat Keterangan Hilang Rp 15.000,- (Lima belas ribu rupiah), dan ganti buku Rp 60.000,- (Enam puluh ribu rupiah).
- Biaya penutupan rekening TAMAPAN sebesar Rp 20.000,- (dua puluh ribu rupiah) ditambah dnegan jumlah nominal (pembulatan ratusan) saldo terakhir, misalnya jumlah saldo terakhir sebesar Rp 1.320.364,- maka biaya penutupan rekening sebesar Rp 20.364,- dan saldo yang dapat ditarik sebesar Rp 1.300.000,-.